Qonk Laboratory
- Ambigu Visual
- Bandung, Jawa Barat, Indonesia
- you can see some of my gallery in www.qonklab.deviantart.com I am just an ordinary person who tries to enjoy the visual world with a plain. Ordinary enjoy a glass of coffee and OREO as a friend while working on some personal artwork or project ... do not ever put any software to be number one .. because all of the creative process is the same ... I am a person who hates losing .. but not in failure because failure is a process ... No one can steal my dream .. I created the dream through the dreams of my own ... BIG FUN ^ ^ curiosity, dreamers, compulsive, intuitive ... not a quitter .. it is me.
Senin, 28 Februari 2011
Coffee-Goldfish
adzan subuh sebentar lagi berkumandang, dimana panggilan dua rakaat akan diperdengarkan...ironisnya mata masih sajah belum bisa terlelap bagaikan suatu pekerjaan yang benar2 gw kenal....terlintas pikiran "what I do and what I can do" ^ ^a...
gw bagaikan seekor ikan yang selalu terjaga dan tidak pernah memejamkan matanya>>terikat kontrak dengan rutinitas yang gw jalani...tapi dibalik semuanya, ikan itu selalu bisa menikmati hidupnya....
bener kata temen gw dari pada mengeluh lebih baik selalu berpikir tentang kebaikan>jauh menyenangkan dari pada mengeluhkan kesesatan sendiri...hahaha fun ^^ buat semua yang gw lakuin
gw dedikasikan desain ini buat semua orang yang bisa menikmati hidupnya. Seperti kopi yang dengan hanya satu warna gelapnya dapat memberikan kenikmatan peminumnya..... Read More..
Label:
my artwork
Minggu, 27 Februari 2011
Misa Campo Step by Step Sharing Technics
Ini tuh karya yang pernah gw ikut sertakan buat ngeramein Tribute Troopers #4, atau mungkin tepatnya bukan ngeramein kali ya'..tapi ngerecokin acaranya karna karya ini gw kirim pas banget di hari dead linenya...jadi kasian panitianya..hehehe :p gapapa deh panitianya kan manusia super semua :D dan thx banget dah buat panitianya karna karya ini udah dipilih untuk masuk ke 20 besar tahapan sharing technics..dan muncul sedikit di review WOWMAGZ..gunanya buat bagi-bagi ilmu ke yang lainnya..nah buat ngingetin lagi atau sekedar ngisi posting di blog ini gw tulis lagi deh step by step pengerjaannya...ok cekitdot!
Dengan kehangatan, Santa girl datang untuk membagikan sejuta permen manis kepada anak2 yang telah bersikap manis. Permen manis bolong ini identik dengan permen ber-nuansa dingin mengingatkan kita akan nuansa dinginnya salju....Semoga anak2 bisa menikmatinya dengan ceria dan fun seperti santa girl yang sedang berusaha mengekspresikan dirinya sebagai seekor kelinci yang disukai oleh anak2 dengan kedua jari telunjuknya ...itulah gambaran dari konsep Santa Girl yang gw buat....dan ini lah Step by Step pengerjaannya... ^ ^ langsung saja dinikmati...
STEP 1
Siapin secangkir kopi dan suplemen lainnya (jangan lupa :p hehe). Setelah siap mari berburu stock mpok Misa yang bertebaran di dunia maya. Gw pilih stock yang satu in karna dari pertama kali liat langsung terlintas di otak gw untuk mengolahnya dalam bentuk ilustrasi ^ ^.
original stock
STEP 2
Dengan sedikit bermain ilustrasi, gw mulai membuat sketsa ulang dari original stock mpok Misa menggunakan pensil di atas sketch book. Hehehe iseng2 gw ubah dah gesture tangan sama detail sweaternya biar sesuai sama konsep seperti ini:
STEP 3
Dengan Sedikit suplemen dan kopi yang masih tersisa....gw ngelanjutin ketahapan pembuatan master line art. Ditahap ini gw sendiri mulai anteng bermain vector di corel (alasan dibuat vector: agar line artnya lebih halus). ..dengan bantuan pen tool gw mentrace ulang sketsa yang udah dibuat tadi...banyak bagian yang akhirnya gw buang, soalnya kali ini gw bakal mengeksekusi lebih lanjutnya di Photoshop. Setelah jadi simpan filenya dan export menjadi file EPS kemudian beri nama “line art”.
STEP 4
Buka program Photoshop, buat file baru dan tentukan ukuran layer sesuai kebutuhan..untuk kali ini gw menyiapkan ukuran bidang kerja dengan ukuran 2871 x 3724 pixels agar proses coloring dan painting bisa lebih detail. Masukan file line art pada layer paling atas dan beri nama “master line art”. Blending optionsnya biarin di mode Normal soalnya Line artnya dibikin dlm format EPS yang tadi dibuat dr vector. Untuk layer paling bawah beri nama: “layer Background”.Dengan warna dasar putih yang gw tambahin effect: Gradient overlay dari abu2 ke putih dengan style: Radial.
STEP 5: COLORING AND PAINTING
Untuk proses coloring n painting bisa teman2 lakukan dengan membuat layer baru di bawah layer “master line art”. Ada baiknya kita membuat folder2 yang isinya masih dalam satu ras garapan..misalnya folder sweater yang didalamnya bisa berisi layer basic color, shadow, light dll.
5a. Basic color
Penting banget untuk nentuin warna dasar sebelum melangkah ke proses selanjutnya. Kira2 ini warna dasar yang gw pilih... hehehee masih aneh :p
5b. Sweater:
Dengan dominan warna merah gw mulai memainkan turunan warnanya. Untuk proses pendetailan, semuanya gw buat secara manual painting jadi jika ada bagian yang melewati master line art gw hanya tinggal menghapusnya (jadi lebih mudah buat gw kalo2 ada kesalahan/kelebihan waktu coloring). Pen pressure banyak membantu diproses ini. Dan ini lah kira2 hasil akhir dari apa yang gw buat untuk detail sweater... :p
5c. T-Shirt:
Sama halnya dengan proses sebelumnya kali ini gw memainkan turunan dari warna abu2. Hasil akhirnya gw tambahkan layer color di posisi paling atas di folder T-Shirt dengan mengubah blendingnya jadi color selanjutnya gw mulai menggoreskan warna merah dibagian-bagian yang gw inginkan. Ya kira2 seperti ini hasilnya..
5d. Pants
Cuma ini yang bisa gw buat untuk detail dibagian Celananya: heuu dah mulai lelah
5e. Hair
Untuk Rambut gw menggunakan stroke path dan tambahan manual painting dengan menggunakan standar brush dengan diameter 2-3 px. Hahaha dah kaya orang idiot nih di proses ini terlalu anteng melototin layer monitor. Untuk penjelasan mengenai stroke path silahkan temen2 ber-googling ria mencari tutornya..
sebagai panduannya bisa merujuk pada sketsa manual yang dibuat diawal
5f. Skin
Di sini gw banyak menghabiskan waktu untuk bagian wajah soalnya bagian mata sama mulut itu buat gw paling berpengaruh untuk hasil akhirnya...tetep ko prosesnya manual painting dan caranya masih sama juga dengan step sebelumnya... Di sini master line art yang kira2 ga gw butuhin sengaja gw hapus... Gw udah mulai kelelahan banget sampai di sini..butuh nyawa tambahan :p untung masih punya nyawa cadangan buat jaga2 heheheheh (*ngarang)...
5g. Color correction
Sampai dengan step ini lakukan koreksi nilai Gamma menjadi 0,70 hal ini agar warna dari artwork sedikit lebih hidup.
STEP 6
Tambahkan stock2 permen ring. Permen ini terinspirasi sama permen bolong yang dingin itu loh ^ ^ (*ga mau nyebutin takut disangka iklan)...stocknya gw buat sendiri dengan bantuan software Swift 3D. wah O_o permennya ko gede2 yah hehehe biar bisa makan bareng2....
Ini hasil renderannya yang sy save dengan format eps
untuk tambahannya...gw ngerubah warnanya di photoshop. Untuk yang warna merah gw tambahin color overlay pada blending option dengan warna merah dan mode yang gw pake adalah darken 100%. Atur posisinya satu persatu pada bidang artwork untuk bagian yang paling depansengaja gw buat lebih besar dan ditambah bantuan lens Blur atur ajah optionnya sesuai yang kita butuhin...
STEP 7
Tambahkan Text di bidang artwork. Gw menggunakan font:Val, pada huruf “O” saya memodifikasinya dengan stock Ring yang gw punya.
STEP 8
Dan langkah terakhirnya adalah penambahan koreksi warna biar lebih didramatisir hadeeeh :p ... Gw menggunakan bantuan dari Color Efex pro sebagai eksekusi akhir dan jadilaaaahhhh Misa Campo ala qonklab (*qonklab itu gw)... :D taraaa....
^.^
Maaf gambarnya banyak yang pecah karna banyak yang diconvert biar ga berat
Tools yang Gw gunakan adalah:
- secangkir kopi
- oreo sebagai suplemen tambahan
- pensil
- sketch Book
- scaner
- wacom
- photoshop
- swift 3D
- color efex pro
Untuk detailnya silahkan mampir di: Misa Campo by qonklab Read More..
Label:
Tutorial
Sabtu, 26 Februari 2011
Proses Penciptaan Ide
Buat sebagian orang modal skill dengan karya yang luar biasa bagus sudah menjadikannya tolak ukur keberhasilan khususnya dalam praktisi disiplin ilmu/industri kreatif...Sebenarnya keberhasilan sebuah karya tidak dinilai dari kualitas visual saja namun bisa dinilai dari seberapa besar keberhasilan pesan dalam visual itu sampai kebenak pemirsa/penyimak..Karna sesungguhnya solusi dari setiap solusi desain komunikasi visual itu adalah pesan. Hal ini tentunya didukung oleh konsep yang dibangun pada karya itu sendiri. Huuhaa ^ ^ berbicara mengenai konsep secara mendalam dalam obrolan yang ringan kali ini saya ingin membahas secara singkat bagaimana sebuah konsepan terbentuk? Ide lah yang menjadi bibit-bobot lahirnya konsepan yang hebat. Ide ini lahir dari pemikiran yang kreatif. Ibaratnya ide itu sebagai buah manis pemikiran kreatif. Kreatifitas bukan tergantung bakat atau keajaiban. Fitrahnya setiap orang terlahir sebagai manusia yang kreatif , namun pendewasaan menumpulkan kreatifitas. Karna tuntutan mengikuti konvensi. Sejelek apapun kualitas visual yang kita garap namun memiliki konsep yang matang maka akan lebih berarti maknanya jika dibandingkan dengan karya-karya yang luar biasa indahnya,luar biasa bagusnya namun dari sisi konsepan nol nilainya. Nah saya ingin berbagi cerita mengenai proses penciptaan Ide. Kalian tentunya pernah merasakan susahnya mendapatkan ide untuk perancangan konsep atau apapun itu....ok siapkan secangkir kopi dan makanan ringan karna kita akan membahasnya secara santai...
1. Pahami masalahnya
Ibarat anak panah yang melesat tepat pada sasaran...mari sejenak kita arahkan pikiran kita pada tujuan ...fokuskan pemikiran kita hanya pada inti masalah...gali lebih dalam masalahnya..temukan inti masalahnya....inti masalah ini yang nantinya akan kita explor lebih jauh untuk kita olah menjadi sebuah bahan bakar ide yang akan melesatkan kita pada sasaran masalahnya. Jika perlu bongkar satu-persatu inti permasalahannya. Sebab ide tidak datang dari nol. Tapi dari mendalami problem itu sendiri.
2. Buat masukan sebanyak mungkin (bahan mentah)
Kalian akan menemukan kebuntuan dalam pencarian solusi ide tanpa melakukan investigasi. Diibaratkan kreatifitas sebagai sebuah mobil yang melaju kencang tiba-tiba bisa saja berhenti mendadak sebelum sampai tujuan karna kehabisan bahan bakar pemikiran. Ow..pasti kalian pernah mengalami hal konyol seperti itu..inilah keburukan apabila langsung melompat untuk memecahkan solusi tanpa didukung riset yang kuat. Untuk sampai ke tahap perancangan sebuah ide pastinya kita akan banyak membutuhkan sumber-sumber yang bisa kita jadikan sebagai sebuah referensi atau bahan bakar perjalanan kita menciptakan sebuat ide. Sering kali saya melakukan hal-hal diluar kebiasaan untuk sekedar mendapatkan sensasi yang berbeda dari rutinitas sehari-hari. Jika kita hanya terpaku dalam kebiasaan dan rutinitas yang monoton, itu hanya akan menjadikan pemikiran kita yang sempit . Diluar sana terdapat suatu dunia informasi yang sangat besar, menarik, yang meledak dari segala arah yang hendak kita lihat. Bahkan ide itu bisa datang sepersekian detiknya saat kita menemukan hal-hal baru.
Untuk mendapatkan sensasi yang luar biasa biarkan pemikiran kita menganggap masalah yang akan kita gali adalah hal yang baru. Menghadapi masalah yang baru sama sekali merupakan keuntungan buat kita. Sebab masalah yang basi cenderung membawa solusi yang basi. Jangan biarkan kita asik menggali dari satu sumber...biarkan pikiran kita menggali informasi sebanyak mungkin dari berbagai referensi, bebaskan pikiran kita untuk menangkap berbagai informasi secara lugas. Satu persatu informasi yang bisa kita dapatkan bisa kita kumpulkan menjadi satu rangkuman.
3. Berpikir diluar jalur seperti seorang anak kecil
“Ideas are not normal.Because normal is boring” (Ogilvy’sCreatives)
Aturannya...tidak ada ide yang dianggap salah, sama sekali dilarang untuk melarang, menemukan ide yang dianggap aneh justru sangat diharapkan. Disinilah nikmatnya proses penciptaan ide kreatif. Dimana kebebasan bereksperimen bisa jadi modal awal penciptaan ide. Berpikirlah layaknya anda seorang anak kecil. Dimana anak kecil itu biasa bermain, berteman dan melakukan banyak hal yang mereka sukai. Mereka mampu menyerap informasi dari berbagai sumber dari apa yang mereka lihat dan mereka pelajari. Masa anak-anak adalah masa dimana seorang berada dipuncak kreativitas tertinggi dengan bekal imajinasi yang berlipat ganda ketimbang orang dewasa. Dunia anak adalah dunia bermain. Dibalik permainan mereka tersimpan keterampilan berpikir seorang anak, rasa ingin tahu, interaksi sosial, dan kreatifitas tanpa dibatasi rasa takut, malu apalagi ragu. Kebebasanlah yang menjadi dasar bahasan saya di sini....kebebasan berpikir dengan cara apapun tanpa rasa takut,malu apalagi ragu.
Seperti contoh. Bagaimana anda mendefinisikan angka 13? Orang mungkin akan mendefinisikan dengan angka sial, angka keramat, mistis. Padahal definisi lain yang lebih sederhana bisa saja kita sebutkan angka setelah 12 dan angka sebelum 14. Atau angka 1 yang berdekatan dengan angka 3, bisa juga 9+4, 100+567+87+1x3+9X0+13. ^ ^ dalam satu hari mungkin saya bisa mendefinisikan angka 13 lebih dari seribu definisi. Jadi untuk satu masalah kita sebenarnya bisa menemukan solusi lebih dari satu dan mungkin itu benar-benar ide yang benar-benar baru. Jadikan hal yang sulit menjadi sederhana lewat cara yang jauh lebih simpel. Berimajinasilah sejauh-jauhnya. Lupakan setatus kita sebagai orang dewasa jadilah seperti anak kecil yang polos dan tidak mengerti apa-apa maka ketika menemukan hal baru bisa menjadi suatu hal yang menyenangkan untuk kita eksplor. Jadi saatnya kita menjadi peternak ide ala bocah labil hehehe.
4. Lupakan sejenak masalahnya dan bergembiralah
“Sebenarnya sederhana saja. “ Apa yang saya tarik saat ini?” Lihat saja bagaimana perasaan Anda. “Saya merasa baik” bagus, teruslah seperti itu.” (Bob Doyle)
Apabila kita sudah terjebak dalam balutan informasi yang rumit biasanya kita akan mengalami kebuntuan. Ciri-ciri kebuntuan ini antara lain : susah melahirkan ide atau ide yang keluar biasa-biasa saja. Solusinya adalah tinggalkan sejenak pemikiran kita pada masalah buat atmosfir yang berbeda dengan melakukan kegiatan lain. Menanggalkan masalah bukan berarti melupakan. Karena orang kreatif tidak pernah libur berpikir. Tapi supaya pikiran jalan ditempat maka kita perlu jalan-jalan. Ayo lupakan masalahnya sejenak..jangan ragu! Itulah yang sering saya lakukan ketiga mencapai titik jenuh.Sedangkan ide masih saja belum kunjung datang. Semakin kita memaksakan otak kita untuk terus berpikir maka hasil yang didapatkan pasti tidak akan maksimal. Maka lupakanlah sejenak pekerjaan rutinitas kita. Bralihlah untuk mencari kegiatan lainnya.
Ide itu aneh sekaligus unik...dia bisa datang kapanpun dan di manapun. Dan saya meyakini bahwa ketika setiap kali saya mencari sebuah ide. Sebenarnya ide itu bertebaran dalam jumlah yang sangat banyak dan melayang-layang mungkin dekat di atas kepala kita sendiri.. Hanya saja kita harus menunggu moment yang pas untuk ide itu datang dengan sendirinya mendarat ke otak kita...Jadi jangan pernah takut untuk kehabisan ide.Kadang ide datang disaat kita sedang terlelap tidur, disaat kita bermimpi ide itu bisa datang. Saat kita berada di dalam kamar mandi, saat kita sedang berada diluar rumah untuk makan malam, saat di dalam bioskop, saat berkendaraan, saat bermain game, bahkan saat kita sedang bengon tanpa memikirkan apapun ide bisa datang. Kadang saya berfikir This thing is crazy tapi saat kita mendapatkan ide itu adalah moment terbaik. Jadi tetap siapkan alat tulis disekitar kita untuk segera mencatat apa yang terlintas sesaat di otak. Sebab tidak jarang ide itu hanya melintas sepersekian detik dan menjadi hal yang sia-sia karna kita bisa lupa dengan apa yang baru saja terlintas di alam mimpi atau saat kita bengong..heuheu...Ide itu luar biasa kejam ya...
5. Pikirkan kembali pemikiran kita lalu kombinasikan
Ayo berpikir dan berpikir kembali dengan apa yang telah kita kumpulkan, Jangan cepat puas dengan ide pertama. Temukan ide kedua, dan jangan puas dengan ide kedua temukan kembali ide ketiga dan seterusnya...temukan keterkaitan beberapa hal dari ide-ide terbaik tersebut.. Mana yang bisa kita kombinasikan, lepaskan bagian-bagian terbaiknya lalu pasangkan ke bagian ide lainnya.....temukan terus ide-ide baru dan gali lebih dalam walau pada akhirnya ternyata ide pertamalah yang terbaik....tetapi tidak ada salahnya hal ini kalian lakukan untuk bisa mengkombinasikan ide-ide terbaik yang sebelumnya sudah kalian temukan untuk di jadikan ide yang jauh lebih baik. Buka kembali pemikiran kita, Ide sebodoh atau sengawur apapun harus diberi kesempatan dan dikembangkan. Sebab seringkali ide-ide awal adalah batu loncatan ke ide terbaik. Yang terakhir dan terpenting adalah proses evaluasi. Kaji kembali pemikiran-pemikiran kita sebelumnya fix-kan pemikiran kita menjadi solusi yang tepat sebagai pemecahan masalah.
Read More..
Label:
Artikel
Langganan:
Postingan (Atom)